Cara mengganti nama akun google di android sering dicari oleh beberapa orang. Karena merasa username pada emailnya kurang cocok atau memang ingin mengganti nama yang sudah ada pada akun tersebut. Jadi agar lebih mudah Anda harus paham cara mengganti nama akun google di android.
Google merupakan salah satu perusahaan raksasa di bidang teknologi serta memiliki berbagai macam layanan mulai dari gmail, gmaps, youtube, hingga gdrive. Berbagai macam layanan ini sudah digunakan oleh banyak orang baik pengguna android maupun iphone.
Karena lengkapnya layanan yang disediakan membuat beberapa orang lebih memilih menggunakan google daripada aplikasi lain. Hal ini memungkinkan terjadinya salah tulis sehingga beberapa pengguna ingin mengganti namanya yang salah.
Cara Mengganti Nama Akun Google di Android
Umumnya untuk mengganti username Anda melalui handphone bisa melalui dua langkah. Langkah pertama Anda dapat menggantinya melalui menu pengaturan bawaan handphone, sedangkan langkah lainnya melalui aplikasi gmail.
Penggantian nama akun google dapat dilakukan dengan mudah dan memiliki beberapa macam manfaat. Salah satunya adalah dapat membetulkan nama yang salah pada username sehingga dapat sesuai dengan keinginan penggunanya.
Penggantian username ini dapat dilakukan dengan mudah sehingga Anda tidak perlu memanggil teknisi handphone untuk menggantinya. Anda bahkan bisa mengubahnya sendiri sesuai keinginan pribadi.
Mengganti Username Melalui Menu Pengaturan
Cara mengganti nama akun google di android melalui menu pengaturan sangat mudah untuk dilakukan. Langkah pertama adalah membuka kunci layar handphone Anda lalu temukan menu pengaturan.
Menu pengaturan biasanya diwakili dengan logo menyerupai gear, atau jika kesulitan untuk menemukannya bisa swipe up pada menu notifikasi dan pilih ikon logo pengaturan. Selanjutnya carilah opsi dengan nama google.
Sebagian handphone memasukkan opsi tersebut dibagian dalam pilihan menu akun jadi jika tidak ditemukan bisa mengklik pada opsi akun. Langkah selanjutnya login ke google account Anda, jangan lupa masukkan id serta password dengan benar.
Setelah berhasil login, langkah selanjutnya untuk mengubah namanya silahkan pilih menu dengan judul Kelola Akun Google Anda. Geser beberapa opsi dan pilihlah pilihan menu dengan nama Info Pribadi.
Cara mengganti nama akun google di android selanjutnya adalah mengklik pilihan change account name. Masukkan sesuai dengan keinginan namun pastikan supaya tulisan yang diketik tidak salah dan jika sudah benar tinggal di simpan.
Mengganti Nama Akun Google Melalui Aplikasi GMAIL
Jika Anda menggunakan ponsel android, juga dapat menggunakan aplikasi gmail bawaan handphone tersebut. Dapat ditemukan pada shortcut menu Google biasanya terletak pada bagian homescreen paling kiri.
- Langkah pertama adalah membuka dan menjalankan aplikasi gmail, pastikan email sudah terdaftar serta tertaut pada perangkat. Pastikan email sudah selesai diloginkan supaya dapat mengakses gmail dengan lancar.
- Cara mengganti nama akun google di android selanjutnya setelah aplikasi terbuka klik ikon yang bergambarkan foto profil, biasanya terletak di pojok kanan atas. Setelah diklik, pilih dan carilah opsi Kelola Akun Google Anda biasanya terletak pada bagian bawah username.
- Jika sudah berhasil ditemukan pilih dan geser hingga menemukan pilihan Info Pribadi. Klik menu Nama lalu ubahlah sesuai dengan keinginan Anda, pastikan bahwa sudah terketik dengan benar dan tidak ada salah tulis.
- Hapus dan isikan nama depan dan belakang sesuai dengan keinginan namun pastikan kembali supaya tidak terdapat typo. Setelah dirasa sudah benar klik opsi Save untuk menyimpannya maka username Anda sudah berubah.
Penggantian username email dapat dilakukan dengan mudah, bahkan Anda dapat melakukannya sendiri. Namun perhatikan kembali penulisannya serta langkah cara mengganti nama akun google di android supaya tidak terjadi kesalahan.